Dukung Event Tour de Linggarjati, Andi Gani Nena Wea Sumbang Rp250 Juta

Senin 05 Aug 2024 - 14:28 WIB
Reporter : Raswidi Hendra Suwarsa
Editor : Raswidi Hendra Suwarsa

“Anggaran utama acara ini telah didukung oleh APBD, serta kontribusi dari Bank Jabar Banten (BJB) dan berbagai sponsor lainnya"

"Kontribusi signifikan dari Pak Andi Gani Nena Wea, menjadi tambahan sangat penting yang memperbesar skala acara dan mendukung keberhasilan Tour de Linggarjati,” jelas U Kusmana pada Minggu 4 Agustus 2024.

BACA JUGA:Ratusan Pelari Ciayumajakuning Ikuti AIO Run 2024

Menurut Uu -panggilan akrabnya- TdL adalah balap sepeda internasional yang menarik peserta dari berbagai negara.

Baik pebalap profesional maupun amatir. Setiap tahunnya, event ini mempersembahkan rute yang menantang dengan pemandangan alam yang menakjubkan, serta mempromosikan Kabupaten Kuningan sebagai destinasi wisata olahraga yang menarik.

Uu juga mengungkapkan apresiasi dan ucapan terima kasih kepada Andi Gani atas dukungan luar biasa yang sudah diberikan selama ini.

BACA JUGA: Perempuan Indonesia Raya Gelar Donor Darah di Stadion Bima, Ini Kata Cakada Suhendrik

Uu yang saat ini menjabat sebagai Kepala Disdikbud Kuningan itu menerangkan, sejak penyelenggaraan pertama pada tahun 2015 hingga tahun ini atau yang ke-7 kali, Andi Gani bisa disebut penyandang dana tetap.

Sebab, pengusaha asal Desa Haurkuning, Kecamatan Nusaherang itu selalu memberikan dukungan yang sangat luar biasa.

Kontribusinya yang konsisten tidak hanya membantu dalam keberlangsungan acara tetapi juga meningkatkan kualitas dan cakupan Tour de Linggarjati,” tegas Uu.

BACA JUGA:Imron Terus Lobi Politik, PKS-Nasdem Tetap Solid Usung Agus-Anwar

Pj Bupati Kuningan Dr H Raden Iip Hidajat MPd menyampaikan ucapan terima kasihnya kepada Andi Gani yang sudah mendukung dan memberikan bantuan demi kesuksesan penyelenggaran Tour de Linggarjati.

“Kami mengucapkan terima kasih yang sebesar-besarnya kepada Bapak Andi Gani Nena Wea atas dedikasi dan kontribusi luar biasa yang telah beliau berikan untuk pembangunan Kabupaten Kuningan"

"Dukungan Bapak Andi Gani ini sangat berarti bagi kesuksesan Tour de Linggarjati dan pengembangan daerah kami secara keseluruhan,” kata Raden Iip.

Kategori :