Karti, Warga Pertama yang Naik Haji dari Cilimusari, Kuningan: Awalnya Hanya Punya Uang Rp1,2 Juta

Selasa 14 May 2024 - 20:01 WIB
Reporter : Amirul I
Editor : Amirul I

Warga Desa Cilimusari, Apin (60), membenarkan bahwa di desanya baru ada 1 orang yang naik haji. Dia mengakui bahwa perjuangan Karti untuk berangkat ke Makkah bukan hal mudah, karena harus menabung sekian lama. “Ibu Karti menabung dari usaha ternak sapi yang dipelihara sendiri, ngarit sendiri. Ibu Karti juga bertani," katanya.

Apin menambahkan, meski sibuk dengan aktivitas bertani dan memiliki hewan ternak, Karti selalu meluangkan waktu untuk mengikuti kegiatan keagamaan di desa. Sebagai keponakan, dia sangat mengetahui keseharian Karti yang begitu teguh untuk mewujudkan keinginannya.

“Ibu Karti itu ahli puasa, rajin puasa. Senin Kamis tidak pernah terlewat," tuturnya.

Tidak hanya sukses menabung selama puluhan tahun, Karti juga berhasil membesarkan anak-anaknya hingga mengenyam pendidikan tinggi. Salah satu anaknya sudah lulus kuliah dan menjadi guru di SPMN 2 Ciwaru.

BACA JUGA:Duo Yanuar Berpotensi Jadi Calon Bupati

Kemudian anaknya yang lain menjadi seorang wirausaha di Cikarang, Kabupaten Bekasi, dan peternak sapi.

Menurut Apin, cerita Nenek Karti warga pertama yang naik haji dari Desa Cilimusari, Kecamatan Cilebak, Kabupaten Kuningan, tentu menjadi teladan bagi warga lainnya. (andre mahardika)

Tags :
Kategori :

Terkait

Terpopuler

Senin 23 Dec 2024 - 20:43 WIB

Gerindra Tegaskan Tidak Menyerang PDIP

Senin 23 Dec 2024 - 19:28 WIB

Pertanyakan Dana Sharing

Senin 23 Dec 2024 - 20:19 WIB

BNSP Meluncurkan LSP P3 di Cirebon

Terkini

Senin 23 Dec 2024 - 20:48 WIB

Pastikan Natal Aman-Kondusif

Senin 23 Dec 2024 - 20:47 WIB

Korupsi Rp300 Triliun, Vonis Ringan

Senin 23 Dec 2024 - 20:43 WIB

Gerindra Tegaskan Tidak Menyerang PDIP

Senin 23 Dec 2024 - 20:19 WIB

BNSP Meluncurkan LSP P3 di Cirebon