Debat Terakhir untuk Cawapres, Masing-masing Sudah Siapkan “Peluru”

Jumat 19 Jan 2024 - 21:32 WIB
Reporter : Eep F
Editor : Eep F

BACA JUGA:Adjie: Generasi Muda Harus Punya Bekal yang Memadai

“Itu (persoalan etik) menjadi pesan utama dalam debat sejak pertama sampai debat terakhir akan kami suarakan karena itu awal mula dari segala proses yang tidak benar,” terang Billy dalam keterangannya pada Rabu lalu, 17 Januari 2024.

Billy juga mengatakan kegagalan proyek ketahanan pangan food estate atau lumbung pangan akan disinggung kembali. Ia mengatakan bahwa cawapres nomor urut 1, Muhaimin Iskandar atau Cak Imin telah mempersiapkan diri lebih baik lagi untuk debat keduanya tersebut.

“Cak Imin akan lebih siap dan mungkin pembahasan-pembahasan yang tertunda seperti food estate masih ada relevansinya dengan isu lingkungan yang sangat teknokratis ya," terangnya.

Ia mengatakan Gibran banyak mempelajari tema debat langsung dari masyarakat saat melaksanakan kampanye. Ia juga menyatakan Gibran aktif berdiskusi dengan berbagai figur di TKN untuk menghadapi debat besok.

BACA JUGA:Susun Rencana Pembangunan Desa Wisata Bahari

Senada disampaikan Wakil Ketua Tim Kemenangan (TKN) Prabowo-Gibran, Eddy Soeparno. Ia mengatakan persiapan Gibran untuk debat kedua cawapres sudah matang. 

Ia berharap Gibran akan memberikan kejutan lagi pada debat kedua cawapres tersebut. “Kami berharap bahwa Mas Gibran nanti akan memberikan kejutan lagi di debat yang kedua untuk cawapres ini. Kami berharap hal inilah yang nanti akan semakin menguatkan keyakinan masyarakat untuk mendukung Pak Prabowo dan Mas Gibran," kata Eddy Soeparno di Jakarta, Jumat 19 Januari 2024.

Sementara itu, persoalan pupuk akan menjadi senjata pamungkas bagi cawapres Mahfud MD pada debat besok. “Besok debatnya Pak Mahfud saya kira pas ya. Mungkin di seluruh tempat di Indonesia yang kita kunjungi pupuk menjadi persoalan serius ya," kata Capres Ganjar Pranowo dalam keterangan pada Kamis 18 Januari 2024.

Ganjar mengatakan banyak berbincang dengan petani soal kesetaraan pangan dan produktivitas. Dia menilai hal itu akan menjadi inspirasi dalam sebuah materi perdebatan Mahfud besok.

“Pertanyaan mereka adalah bagaimana nasibnya kalau kita bicara soal kesetaraan pangan dan produktivitas. Saya kira petani jadi penting, saya banyak inspirasi dari para petani, agar besok dimasukkan dalam sebuah materi perdebatan," tuturnya.

BACA JUGA:Kemiskinan Turun Nyaris 1 Persen

“Kalau kita bicara ketahanan pangan, darurat pangan, salah satu yang kita bicarakan adalah politik pupuk ini. Kemudian berikutnya tadi ada soal UMKM, ada soal pekerja migran," tandas Ganjar. (ed/dir/rc)

Kategori :

Terkini

Kamis 28 Nov 2024 - 21:33 WIB

Disdik Komitmen Cetak Generasi Emas

Kamis 28 Nov 2024 - 21:32 WIB

Pengurusan Izin Nakes Secara Online

Kamis 28 Nov 2024 - 21:26 WIB

Tak Mau Terjun ke Dunia Politik