Lapas Indramayu Razia Blok Hunian

Selasa 05 Nov 2024 - 16:56 WIB
Reporter : Bambang
Editor : Bambang

INDRAMAYU-Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Kelas IIB Indramayu, melakukan razia gabungan di blok hunian Warga Binaan Pemasyarakatan (WBP), dengan melibatkan personel dari Polres Indramayu, Senin malam (4/11).

Kepala Lapas Kelas IIB Indramayu Hero Sulistiyono, didampingi Kepala Kesatuan Pengamanan Lembaga Pemasyarakatan Donny Yudha Pratama mengatakan, razia kamtib di lingkungan Lapas bertujuan untuk mencegah gangguan keamanan dan ketertiban dan memastikan blok hunian WBP bebas dari narkoba dan benda-benda terlarang. 

“Kami melakukan deteksi dini untuk mencegah gangguan kamtib, dengan mencari barang-barang terlarang di blok hunian, seperti narkoba, handphone, dan lainnya yang tidak semestinya ada di dalam Blok Hunian,” kata Hero.

Diungkapkannya, dari hasil penggeledahan blok A, B, C dan D serta Blok Hunian narapidana wanita, ditemukan sejumlah barang terlarang diantaranya, benda yang terbuat dari bahan besi, kaca, dan korek api. 

BACA JUGA:Polindra dan UMS Berikan Edukasi Kesehatan Warga

Selain melakukan penggeledahan, jajaran Lapas dan Polres Indramayu juga melakukan tes urine terhadap 23 narapidana, dan hasilnya semua negatif narkoba.

“Terima kasih kepada pihak yang ikut terlibat dalam kegiatan razia kamtib, ini juga jadi agenda rutin Lapas Kelas IIB Indramayu, kita imbau kepada warga hunian agar patuhi aturan, untun barang terlarang kita amankan,” tuturnya. (oni)

Kategori :