Dukungan Kaum Muda kepada Eti-Suhendrik Terus Mengalir

Minggu 22 Sep 2024 - 21:24 WIB
Reporter : M Hasanuddin
Editor : M Hasanuddin

Suhendrik, calon Wakil Walikota dari pasangan BERES, menegaskan bahwa pasangan mereka adalah satu-satunya kandidat yang secara tegas merepresentasikan anak muda. 

Sebagai perwakilan milenial, Suhendrik menyadari betul pentingnya memberikan perhatian yang sama kepada anak muda dalam rencana pembangunan daerah.

Lulusan SMAN 6 Cirebon ini sangat mengapresiasi kegiatan-kegiatan kreatif anak muda. Ia bahkan berjanji akan mengemas kegiatan serupa dalam bentuk Cirebon Youth Week Festival. 

Selain itu, visi dan misi pasangan BERES juga mencantumkan pentingnya pembangunan ruang publik yang bisa dimanfaatkan anak muda di Kota Cirebon.

“Acara-acara positif seperti ini harus didukung penuh. Jika anak muda tidak memiliki wadah atau arahan yang jelas, mereka bisa saja terjerumus ke hal-hal negatif, termasuk street crime,” ujar Suhendrik, yang dikenal fasih menguasai delapan bahasa asing. (abd)

 

Kategori :

Terkini

Jumat 29 Nov 2024 - 17:47 WIB

Pemkab Indramayu Serahkan Puluhan PTSL

Jumat 29 Nov 2024 - 17:46 WIB

Jadi Tempat Nongkrong Asyik di Gantar

Jumat 29 Nov 2024 - 17:43 WIB

Penetapan Awal Desember