CIREBON- Jawa Barat harus mendorong industrialisasi sehingga ke depan bisa lebih maju. Hal ini dikatakan Calon Wakil Gubernur Ilham Habibie di sela-sela kunjungannya ke Kota Cirebon pada Senin sore (16/9/2024).
Menurut Ilham, Jabar harus bisa menciptakan sebanyak mungkin lapangan kerja untuk bisa menafkahi keluarga dan bisa dilakukan kalau mendorong industrialisasi.
Putra sulung almarhum BJ Habibie ini mengungkapkan, masa depan Indonesia, bentuknya seperti apa dan bagaimana cara mencapainya, maka bisa melihat negara-negara utara seperti Jepang, Korea, serta Tiongkok.
“Mereka mendidik orangnya belajar semua ilmu terkait industry. Mulai ilmu engenering, marketing, dan lain-lain. Jadi mereka berhasil menjadi negara maju karena mendidik orang-orangnya dengan semua ilmu pengetahuan,” terangnya.
BACA JUGA:Jelang Purnatugas, Retno Marsudi Ditunjuk Jadi Utusan Khusus PBB
Ilham juga menyinggung tentang BIJB Kertajati yang jumlah penerbangannya masih sedikit. Sebenarnya, kata dia, Bandara Kertajati bisa lebih berkembang dengan sentuhan ide-ide baru.
Ilham Habibie sendiri lahir dan sekolah di Jerman. Total 31 tahun ia tinggal di Jerman. Setelah itu pindah ke Amerika bekerja di perusahaan pesawat Boeing, lalu pulang ke Indonesia. “Tentu saya sering pulang ke Indonesia meski tidak tinggal di Indonesia. Kemudian saya menetap di Indonesia, tepatnya di Bandung,” terangnya.
Selama di Indonesia, Ilham mengaku aktif di ICMI, termasuk menjadi pengurus Pengusaha Muslim Indonesia. “Jadi secara emosional lebih banyak di Jawa Barat,” terangnya.
Disinggung mengapa kini masuk politik, ia mengaku telah dididik oleh orang tuanya, di mana kalau sudah matang harus pulang ke Indonesia. “Bapak (BJ Habibie) mengajarkan ke saya kalau berkiprah tak harus masuk politik. Mau jadi pengusaha, ASN, BUMN semua bisa dilakukan,” katanya.
BACA JUGA:Bangga, 3 Pelajar SD Juara Wirautama Borong Medali
“Namun pada Mei 2024 saya mengadakan diskusi dengan teman, berbicara masa depan. Dua minggu setelah diskusi, saya langsung mendapatkan surat rekomendasi dari ketua umum (Partai Nasdem). Setelah itu langsung bekerja sosialisasi termasuk membangun komunikasi dengan PKS,” jelas Ilham Habibie.
“Karena PKS yang turun adalah Presiden PKS (jadi cagub), maka saya mengalah, karena yang penting menang. Saya orang kerja, maka ketika jadi wagub tidak ingin meresmikan ini dan itu, tapi lebih kerja. Manifestasi saya teknokrat, Ahmad Syaikhu (cagub, Presiden PKS) seorang ustad,” terangnya.
Sementara Calon Walikota Cirebon Eti Herawati mengapresiasi kehadiran Calon Wakil Gubernur Ilham Habibie ke Kota Cirebon. Di depan Ilham Habibie, Eti mengatakan jumlah penduduk Kota Cirebon sekitar 380 ribu. Namun saat siang hari, aktivitas manusianya bisa mencapai 2 juta orang.
BACA JUGA:RS Pasar Minggu Cirebon Gelar Bakti Sosial Operasi Katarak
Eti juga mengajak kader kader Partai Nasdem untuk menyukseskan Pilgub Jabar dengan memenangkan Ilham Habibie. “Jawa Barat membutuhkan orang-orang hebat seperti Ilham Habibie,” tandas Eti. (abd)